Pengukuhan Komunitas Pemuda (Kompedela) & Sekaligus Pengurus BUMDes (Fondarasi) Desa Lahemo Berlangsung Sukses

Pengukuhan Komunitas Pemuda (Kompedela) & Sekaligus Pengurus BUMDes (Fondarasi) Desa Lahemo Berlangsung Sukses

Media Cyber Gemantararaya.com – Nias

Pelaksanaan pengukuhan Komunitas Pemuda (Kompedela) dan sekaligus pengurus BUMDes desa Lahemo kecamatan Gido, kabupaten Nias propinsi Sumatera Utara berlangsung sukses, Senin (19/04/2021).

Pengurus Komunitas Pemuda desa Lahemo yang dikukuhkan yakni ; ketua : Sati’eli Waruwu, wakil ketua: Jontiaman Waruwu, sekretaris : Hartatina Zai, S.Pd, wakil sekretaris : Totona Ndraha, dan bendahara : Yohanes Arosana Gulo, koordinator bidang kerohanian dan sosial : Sadarhati Waruwu, S.Pd, koordinator bidang olahraga : Otarisman Zebua, koordinator bidang seni dan budaya : Yustinus Ndraha, S.Pd, koordinator ketrampilan dan pengetahuan : Mitaria Bate’e.

Pengurus BUMDes ketua : Yohanes Arosana Gulo, sekretaris : Jontiaman Waruwu, dan bendahara : Riky Boby Setia Waruwu, kepala unit usaha : Firman Jaya Gulo, S.Pd, sekretaris : Jefri Ndraha dan bendahara : Riky Boby Setia Waruwu. Pengawasan, ketua : Rosmawati Ndraha, wakil ketua : Totona Ndraha, sekretaris : Faebolo dodo.

Pada kesempatan ini kepala desa Lahemo Fa’ahakho Dodo Waruwu, S.Pd menyerahkan surat penetapan LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) yang dibentuk tanggal 8 Februari 2020 dengan periode tahun 2021-2026. Dan susunan kepengurusannya terdiri dari ketua : Tehe’aro Ndraha, wakil ketua : Gusmardi Gulo, sekretaris : Otarisman Zebua, wakil sekretaris : Semi Gulo, dan bendahara : Budisa Waruwu, dan 5 koordinator seksi serta anggota.

Kepala desa Lahemo dalam keterangan pers dikediamannya dilingkungan desa Hiliweto Gido mengatakan bahwa dengan terbentuk semua personil ini diharapkan bisa dipercaya dan melaksanakan sesuai tupoksinya masing-masing dan agar sungguh-sungguh menunjukkan sikap yang profesional, sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan dirasakan serta bermanfaat bagi masyarakat, “harap kadesnya.

Penulis : Aroziduhu Gulo
Editor : Redaksi